Tak Disangka, Yusril Jamin Pembebasan Ustadz Abu Bakar Ba’asyir?

- Januari 18, 2019
Salah satu tokoh Majelis Mujahidin Indonesia (MMI) dan Jamaah Ansharut Tauhid (JAT) dikabarkan akan bebas beberapa hari ke depan.

Ia adalah Ustadz Abu Bakar Ba’asyir yang sudah lama mendekam di dalam penjara karena divonis telah melakukan tindakan terorisme dan kasus berat lainnya.

Hal ini disampaikan oleh salah seorang warganet Muhammad Jibriel Abdul Rahman.

Pernyataan tersebut dia sampaikan melalui akun media sosial miliknya di situs Facebook.

Muhammad Jibriel, salah seorang pegiat media online, menuturkan, kabar bebasnya Ustadz Abu Bakar Ba’asyir itu disampaikan oleh anaknya yang bernama Abdul Rahim Ba’asyir.

Kebebasan Ustadz Abu itu dia katakan adalah berkat jaminan dari pengacara kondang, Yusril Ihza Mahendra (YIM) yang sekarang menjadi tim kuasa hukum petahana.

Dalam akun Facebook Muhammad Jibriel itu pun diunggah beberapa foto Ustadz Abu yang sedang berbincang bersama Yusril Ihza Mahendra di sebuah ruangan.

Ustadz Abu dikenal sebagai orang yang tegas dalam memprotes dan melawan kejahatan yang dilakukan Amerika dan sekutunya terhadap negara-negara Islam.

Ustadz yang merupakan pendiri Pondok Pesantren Al-Mukmin, Ngruki itu pun sudah beberapa kali keluar masuk penjara karena sejumlah kasus yang menjeratnya.

[Abu Syafiq/Fimadani]
Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search